This is Ramadhan
Awalnya itu ..
“kapan dimulainya ?”
“kapan dipraktekannya?”
“aku ingin, tapi ..”
Itu semua hanya wacana, semakin banyak kalian memikirkannya semakin banyak juga muncul keraguan. Jika kalian berfikir itu bagus untuk kalian apa lagi tidak merugikan kenapa harus di tunda?
Banyak perempuan menunda mengenakan jilbab itu karena hal fashion takut ketinggalan lah, atau takut tidak disukai atau tidak akan menjadi para idaman pria lagi. Apakah kalian mau menjadi hal barang murah meriah yang suka direbutkan apakah kalian mau menjadi seorang barang istimewa yang untuk mendapatkan nya butuh perjuangan. Tinggal pilih kalian menjadi seorang perempuan yang ingin direbutkan atau diperjuangkan?
Jangan lah kalian mengenakan jilbab ini karena tuntutan dari siapapun atau sekedar ikut-ikut. ikhlaslah karena ALLAH SWT dan karena orang tua mu. ingat di akhir nanti orang tua mu akan dipertanyakan mengenai anak perempuannya yang sudah akil baligh.
coba sekilas baca ini, ini adalah kutipan mengenai seorang wanita wajib mengenakan jilbab
dalam al-Quran surat an-Nur ayat 31:
وَقُلْ لِلْمُؤْمِنَاتِ يَغْضُضْنَ مِنْ أَبْصَارِهِنَّ وَيَحْفَظْنَ فُرُوجَهُنَّ وَلاَ يُبْدِينَ زِينَتَهُنَّ إِلاَّ مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلَى جُيُوبِهِنَّ
Katakanlah kepada wanita yang beriman, “Hendaklah mereka menahan pandangannya dan memelihara kehormatannya; janganlah mereka menampakkan perhiasannya kecuali yang (biasa) tampak padanya. Wajib atas mereka menutupkan kain kerudung ke dadanya. (QS an-Nur [24]: 31).
Hendaklah mereka menutupkan kain kerudung (khimâr) ke dada-dada mereka. (QS an-Nur [24]: 31).